Senin, 30 Mei 2011

Aku Anak NDESO tapi Aku GO BLOG

Blogger Return Contest Aku terlahir di sebuah daerah pedesaan yang termasuk wilayah pegunungan. Namanya orang yang tinggal didaerah pedesaan sudah tentu kehidupan kami sangat sederhana, ketinggalan zaman modern. Aku tak sempat mengenal teknologi informasi semasa sekolah, karena pelajaran tentang teknologi informasi disekolahku dulu memang sangat minim. Waktu sekolah menengah saja pelajaran Komputer disekolah banyak diisi dengan teori, praktiknya sangat jarang karena terkendala jumlah Unitnya waktu itu, maklum Sekolah NDESO . Bahkan kalau boleh jujur, aku tak bisa banyak mengoperasikan komputer setelah lulus Sekolah Menengah Atas . Disekolah dulu sangat minim pelajaran Komputer apalagi soal Internet dan kawan-kawan. Pada saat sekolah dulu nyaris tak ada seorang pengusaha menyewakan jasa internet (warnet) di daerah sekitarku. Sekarang daerah sekitarku sudah maju banyak pengusaha-pengusaha yang menyediakan jasa internet (warnet).

Lulus SMA aku sama sekali tak tahu apa itu internet dan kawan-kawan. Mei 2009 adalah awal-awal dimana aku mengenal apa itu internet juga aktivitas blogging. Setelah lulus SMA, aku meninggalkan kampung halamanku menuju kota Yogyakarta untuk ikut kakakku bekerja di sebuah rumah makan. Disana aku menjadi pelayan, memasak, mencuci piring, menyapu adalah pekerjaanku. Beruntunglah aku memiliki bos/majikan baik hati yang sangat terbuka dengan karyawan-karyawannya. Aku pun sering cerita pengalamanku saat sekolah maupun tinggal didesa.

Dan orang pertama yang mengenalkan pada Dunia Maya ini adalah bosku yang baik hati itu. Kebetulan selain dosen pada sebuah Universitas dia juga seorang yang mencari penghasilan tambahan lewat aktivitas Blogging. Awalnya beliau berbincang-bincang denganku namun tiba-tiba dia mengajakku untuk masuk kedalam rumah dan menunjukkan sebuah laptopnya padaku. Tanpa basa-basi beliau memberitahukan padaku kalau beliau mendapatkan uang dari aktivitas blogging. Membuat Jejaring sosial pun aku mulai diajarinya, mulai dari membuat e-mail dan akun facebook, kemudian mulai mengajariku cara memposting dan membuat artikel seperti yang ia lakukan dan mendapatkan uang dari itu.

Aku mulai paham, dan beliau mulai memberikan amanah kepadaku untuk mengurus blognya yang bisa menghasilkan uang itu. Kebetulan bosku ini memiliki blog lewat wordpress dengan domain dan hosting sendiri, untuk kontennya berisi tentang desain interior rumah dan sebagainya, ini alamat website beliau :
FOPPLE. Hari demi hari aku hanya berfokus memposting artikel-artikel yang berkaitan dengan itu, aku tak mengerti apa itu domain dan apa itu hosting. Bahkan aku tak memahami secara pasti apa yang kulakukan ini, karena aku memposting artikel dalam bahasa inggris sesuai dengan isi artikel dalam blog bosku itu. Aku hanya diberi mandat untuk membuat postingan, menembak keyword, dan memperbanyak jumlah pengunjung, agar penghasilan yang didapat dari klik per iklan yang terpasang di blog bosku semakin banyak.

Namun keinginanku untuk memiliki blog sendiri sudah tentu ada, akupun mencoba membuat blog sendiri dengan mendaftar di Blogger. Karena teringat dengan sekolahku dulu yang tidak mempunyai website, maka aku berinisiatif membuatkan sebuah blog berisi tentang sekolahku. Teman-teman dan alumni merasa terkesan dengan blog yang aku buat tentang sekolah SMA kami. Tak puas dengan itu aku membuat blog lagi yang berisi inspirasi-inspirasiku. Karena tau kalau lewat blog bisa menghasilkan uang (lewat adsense dan kawan-kawan misalnya), maka aku mulai merintis blog yang diharapkan bisa menghasilkan uang. Walaupun belum sempat menghasilkan uang, tapi aku senang karena aku punya blog sendiri, Aku anak NDESO tapi aku GO BLOG . Banyak teman-temanku yang minta aku mengajari mereka ngeblog.
Blog yang aku rintis
Karena kesibukan bekerja seperti sekarang ini, aktivitas blogging sempat mangkir beberapa bulan, sehingga blog menjadi tidak terurus. Karena itulah mungkin yang membuat blogger lain menjadi kurang antusias ngeblog, karena memang memposting sebuah artikel saja memerlukan waktu yang tidak sedikit, sedangkan banyak pekerjaan-pekerjaan lain yang harus kita kerjakan. Adapun jejaring sosial seperti facebook atau twitter, kita bisa mengekspresikan sekelumit kata secara instant dan cepat tanpa perlu banyak waktu. Memang seperti itu namun dengan meluangkan waktu sedikit saja untuk aktivitas blogging, memiliki blog dan mempostingnya, kita akan mendapatkan banyak manfaat dari blog yang kita punya, yang tidak bisa kita dapatkan dari jejaring sosial seperti facebook, twitter, dan kawan-kawannya.

Ngeblog tak sebatas memiliki blog sendiri tapi kita bisa mendapatkan uang jika kita mau belajar dan mendalaminya, seperti yang dilakukan bosku. Namun tak sebatas itu saja, blog bisa dijadikan sebagai sarana pencurahan kreatifitas-kretifitas, pikiran-pikiran, dan ilmu. Ternyata memiliki blog juga tidak sebatas memposting saja, tapi sebenarnya ada aktifitas dan interaksi yang bisa membawa kedalam sebuah hubungan pertemanan, saling berkomentar, memberikan masukan-masukan, dan saling berbagi seperti yang saya rasakan di Multiply yang belum ada dua bulan aku membuatnya.

Yuk mari ngeblog , luangkan waktu beberapa saat untuk membuat sebuah postingan untuk blog kita, minimal sehari satu postingan, pasti akan bermanfaat nantinya. Mari ngeblog seperti Aku anak Ndeso tapi aku GO BLOG .

Postingan ini dalam rangka coba-coba, ikut-ikut, dan iseng-iseng dalam turut serta meramaikan "Blogger Return Contest" yang disponsori oleh Denaihati.

42 komentar:

  1. saya jg dari desa, eh kampung deng:D
    gudluck yah lombanya..

    BalasHapus
  2. berbahagialah menjadi orang desa..eh orang kampung

    BalasHapus
  3. masih mbak..sampai akhir mei.....ikutan dong....

    BalasHapus
  4. masih mbak..sampai akhir mei.....ikutan dong....

    BalasHapus
  5. yuk belajar mas....sayang lohhh kl disia-siakan

    BalasHapus
  6. aamiin....judulnya aja yg keren isinya "blasss"

    BalasHapus
  7. besok donk....
    hadeuuuuuh.... aku coba deh....

    BalasHapus
  8. yukkk yukk yukk mari berkompetisi

    BalasHapus
  9. Haaaaaaaaaaaaaa???
    Jadi selama ini masih kurang juga???? ck ck ck....
    kemaruk...

    BalasHapus
  10. bukan itu siy, tujuannya... cumaaaaaaaaaaaaaa... cuma pengen nulis ajha....
    *nyengir...

    BalasHapus
  11. bahasa ndeso mbak....

    artinya "kosong"

    BalasHapus
  12. yuk mari deh menulis siapa tau menang juga

    BalasHapus
  13. wah, kalau daerah pegunungan pasti sejuk udaranya, ya?
    ada sawah, ada ladang, dan ada juga seorang cawah ... he he he ...

    BalasHapus
  14. sejuk sekali mas

    banyak cawah-cawah, tapi kalu mau yg panas silakan ke cawah gunung merapi he he he

    BalasHapus
  15. ha ha ha ...
    cawah candradibelakang dong ... he he he ...

    BalasHapus
  16. sepupunya kawah candradimuka ya?
    =)))

    BalasHapus
  17. woooooooo go blog...
    ekekekeke...

    ra melu2 aaaaaaaahhh..
    ehehehhehe

    aku yo cah nggunung
    gunung tidar.. haha

    BalasHapus
  18. betul ... saudara sepupu ... he he he ...

    BalasHapus
  19. Eh, kok gak jadi blogger matre aja? hehehehe
    berarti udah jago nih jadi blogger matre :)

    BalasHapus
  20. Seingat saya bukan sepupu...
    tapi kawah candradimuka itu bapaknya cawah candradibelakang... saking ajha kawah candradimuka itu awet muda, jadi keliatan sepupu

    *nyengir

    BalasHapus
  21. asyikkkk....ada lagi anak kampung yang go blog.....:D

    BalasHapus
  22. :))

    nek candra ki ya di muka,,..masak diperut :P

    BalasHapus
  23. melu mbak ini hari terakhir lomba...

    btw keno lahar dingin mesti kampungmu mbak jar :D

    BalasHapus
  24. maklum bukan orang ndeso sampeyan :D

    BalasHapus
  25. hehehee....masak sih matre....waduhhhh....iya juga sih...

    tp meluangkan hoby dan sambil menghasilhan duit kan gpp xixixixi.belom jago mbak..masih belajar :D

    BalasHapus
  26. kok cawah jd punya arti byk gini ya...ckckckck :D

    BalasHapus
  27. Iya nih. Jadinya wawasan budaya saya terlalu cetek :S

    BalasHapus
  28. lohh emang jakarte g punya budaya....indonesia bermacam-macam budaya lohh :)

    g cuma wong jowo ndeso aja :D

    BalasHapus
  29. Iya sih.. tapi udah agak kegeser. Disini kebanyakan orang urban semua (termasuk nenek kakek saya). Di kelas saya yang isinya 40 anak palingan yang asli sini cuma dua atau tiga orang :(

    BalasHapus
  30. wah berarti orang2 kota itu juga ndesooo ya hehehehhe

    BalasHapus
  31. klo saya nge-blog karena kangen kaya nulis diary jaman dulu kala. itupun belum lama karena baru punya modem.... melaz

    BalasHapus
  32. walah....dulu seneng nulis diary juga ya bu.....:)

    BalasHapus
  33. belum mbak jar hehehe...aku g berharap banyak..dkung mas rifki aja yg menang :)

    BalasHapus